Menghapus semua direktori .svn
Mengapa ini diperlukan ? Pemicunya adalah ketika saya memiliki sebuah source yang biasanya di update dengan Subversion (SVN) tapi karena suatu sebab harus saya pindahkan ke tempat lain dan akan di import ulang ke SVN server lain. Di dalam direktory source tersebut sudah memiliki direktory2 ‘.svn’ yang mengacu kepada server SVN sebelumnya. Karenanya perlu di hapus. Karena setiap direktory yang ada dipastikan terdapat direktory tersebut, maka sangat tidak efisien kalau harus menghapusnya satu persatu.
Setelah membaca dari beberapa sumber di om Google dan Stackoverflow, maka berikut adalah beberapa hal yang dapat dilakukan (sebenarnya juga bisa berlaku untuk nama direktori yang lain selain ‘.svn’)
Perintah utama sebenarnya adalah : rm -rf yang akan diulang-ulang untuk setiap direktori .svn.
Untuk itu kita perlu perintah xargs yang akan melempatkan hasil perintah sebelumnya menjadi parameter dari perintah yang menggunakannya.
find . -name .svn | xargs rm -rf
hasil dari perinah find adalah nama direktory lengkap dengan struktur direktory nya, kemudian ditangkap oleh xargs dan menjadi parameter dari rm – rf yang ada disamping xargs.
Catatan : harap berhati-hati dengan perintah rm – rf karena akan menghapus direktory dan semua direktori dan files di bawahnya sekaligus.